NPC Kalsel Kirim Atlet Terbaik ke ASEAN Para Games 2026

Kabarsiar, Banjarmasin – Sejumlah atlet National Paralympic Committee Kalimantan Selatan memperkuat kontingen Indonesia pada ajang ASEAN Para Games 2026 yang akan berlangsung di Nakhon Ratchasima, Thailand, pada 20–26 Januari 2026.

NPC Indonesia mengerahkan sebanyak 290 atlet terbaik dari 18 cabang olahraga untuk mengikuti pesta olahraga penyandang disabilitas terbesar se-Asia Tenggara tersebut. Dari jumlah tersebut, 16 atlet berasal dari Kalimantan Selatan dan turut dilepas secara resmi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir.

Ketua NPC Kalimantan Selatan, Sumansyah, mengatakan para atlet Banua tersebut telah melalui proses seleksi dan pembinaan nasional sebelum diberangkatkan memperkuat Merah Putih.

Menurutnya, para atlet Kalsel yang tergabung dalam kontingen Indonesia berasal dari berbagai cabang olahraga, di antaranya atletik, catur, menembak, panahan, renang, sepak bola CP, dan voli duduk. Seluruh atlet telah mengikuti pemusatan latihan nasional serta program Sekolah Khusus Olahraga Disabilitas Indonesia sebagai bagian dari pembinaan berkelanjutan Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Sumansyah berharap keikutsertaan atlet NPC Kalsel mampu memberikan kontribusi prestasi bagi kontingen Indonesia sekaligus mengharumkan nama daerah di tingkat internasional.

Ia menambahkan, pada ASEAN Para Games 2026 ini, NPC Indonesia menargetkan raihan 82 medali emas, 77 perak, dan 77 perunggu. Target tersebut diharapkan dapat dicapai melalui kerja keras para atlet dan dukungan seluruh pihak.

Partisipasi atlet NPC Kalimantan Selatan ini menjadi bukti komitmen daerah dalam mendukung pembinaan olahraga disabilitas serta mendorong prestasi atlet di kancah regional dan internasional.

Berita Populer