Ditutup Wakil Bupati, Pasar Rakyat Barito Kuala Dongkrak Ekonomi Lokal

Kabarsiar, Barito Kuala – Gelaran Pasar Rakyat yang menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi ke-66 Kabupaten Barito Kuala resmi berakhir. Penutupan kegiatan dilakukan oleh Wakil Bupati Barito Kuala, Herman Susilo, di Lapangan 5 Desember, Marabahan, Rabu malam (21/1/2026).

Acara penutupan berlangsung meriah dengan kehadiran ribuan warga yang memadati lokasi kegiatan. Penampilan Big Boss Band asal Banjarmasin menjadi puncak hiburan dan sukses menghibur masyarakat yang datang dari berbagai wilayah di Kalimantan Selatan.

Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Barito Kuala, Hery Sasmita, S.STP, M.AP, mengungkapkan bahwa Pasar Rakyat selama 10 hari pelaksanaan mencatat capaian ekonomi yang cukup signifikan. Berdasarkan data yang dihimpun panitia, total perputaran uang selama kegiatan berlangsung mencapai Rp1,5 miliar.

Hery menjelaskan, meskipun secara resmi tercatat 99 pedagang kaki lima yang terdaftar, tingginya antusiasme masyarakat dan pelaku usaha membuat jumlah pedagang yang berjualan di kawasan Pasar Rakyat mencapai sekitar 300 PKL. Kondisi tersebut menunjukkan besarnya minat pelaku usaha kecil untuk memanfaatkan momentum Pasar Rakyat sebagai sarana peningkatan pendapatan.

Selain menjadi pusat aktivitas ekonomi kreatif, Pasar Rakyat juga difungsikan sebagai pusat pelayanan publik terpadu. Berbagai layanan disediakan oleh pemerintah daerah, mulai dari layanan kesehatan, perpustakaan keliling, hingga pelayanan publik lainnya. Selama pelaksanaan kegiatan, tercatat sebanyak 1.876 orang memanfaatkan layanan yang disediakan.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Barito Kuala Herman Susilo menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia, pelaku usaha, serta pihak-pihak yang terlibat dalam menyukseskan Pasar Rakyat. Ia menegaskan bahwa kegiatan tersebut tidak hanya berfungsi sebagai hiburan masyarakat, tetapi juga menjadi penggerak ekonomi daerah.

Herman berharap ke depan penyelenggaraan Pasar Rakyat dapat dikemas lebih inovatif dan meriah, sehingga mampu mendorong peningkatan kualitas serta daya saing pelaku UMKM di Kabupaten Barito Kuala.

Berita Populer