Kabar Siar

Bang Rizal Dianugerahi Penghargaan Kemendikbudristek atas Dedikasi di Dunia Pendidikan HST

Kabarsiar Hulu Sungai Tengah – Komitmen Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) dalam memajukan dunia pendidikan kembali mendapat apresiasi di tingkat nasional. Bupati HST, H. A. Samsul Rizal, menerima penghargaan bergengsi dari Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (PAUD, Dikdasmen) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia, pada Rabu (16/4/2025) di Jakarta.

Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas dedikasi dan inovasi Pemerintah Kabupaten HST dalam meningkatkan mutu pendidikan di berbagai jenjang, mulai dari PAUD hingga pendidikan menengah.

Penganugerahan tersebut dilaksanakan setelah Bupati—yang akrab disapa Bang Rizal—melakukan audiensi bersama jajaran Ditjen PAUD, Dikdasmen. Dalam kesempatan itu, Bupati didampingi oleh Sekretaris Daerah HST, Asisten Pembangunan, perwakilan Komisi I DPRD HST, serta Kepala Dinas Pendidikan HST.

Dalam audiensi tersebut, Bupati Rizal memaparkan berbagai tantangan yang dihadapi daerahnya dalam sektor pendidikan, seperti kondisi geografis yang cukup menantang, keragaman sosial, hingga budaya lokal yang unik. Ia menegaskan perlunya pendekatan pendidikan yang kontekstual dan responsif terhadap realitas daerah.

“Upaya penjaminan mutu pendidikan terus kami dorong melalui berbagai program dan inovasi berbasis lokal. Namun untuk mencapai hasil yang optimal dan berkelanjutan, sinergi dan dukungan konkret dari pemerintah pusat sangat kami butuhkan,” ujar Rizal.

Ia juga menyampaikan harapannya agar audiensi ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan layanan pendidikan yang berkualitas dan merata.

Pemkab HST turut memanfaatkan momentum tersebut untuk menggali informasi terbaru terkait kebijakan dan program prioritas nasional, khususnya dalam bidang PAUD, pendidikan dasar, dan menengah.

“Pertemuan ini menjadi ruang dialog sekaligus sarana identifikasi peluang kerja sama yang nyata. Harapan kami, hasil dari pertemuan ini akan mempercepat peningkatan kualitas pendidikan di Bumi Murakata,” tambahnya.

Menanggapi penghargaan yang diterimanya, Bupati Samsul Rizal mengungkapkan rasa syukur sekaligus menegaskan komitmennya untuk terus melakukan perbaikan.

“Penghargaan ini bukan sekadar pencapaian, tetapi menjadi cambuk semangat bagi kami untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di Hulu Sungai Tengah,” pungkasnya.

(maak95)