Lawan Kanker Serviks, RS Marina Permata dan Jhonlin Radio Edukasi Masyarakat Lewat Talkshow

Tanah Bumbu – Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan reproduksi perempuan, RS Marina Permata bekerja sama dengan Jhonlin Radio menggelar talkshow bertajuk “Deteksi Dini dan Pencegahan Kanker Serviks” pada Selasa, 15 April 2025.

Acara yang disiarkan langsung melalui Jhonlin Radio 88.2 FM ini berlangsung pukul 10.00 hingga 11.00 WITA, dan menghadirkan dua narasumber utama, yakni dr. Masliani, Direktur RS Marina Permata, serta dr. Cokorda Bagus Dian Krisna Juristia S, M.Biomed, Sp.OG, dokter spesialis kandungan dari rumah sakit yang sama.

Dipandu oleh dua host, Lidya dan Muchtar, talkshow ini membahas secara komprehensif pentingnya deteksi dini kanker serviks serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan, seperti vaksinasi HPV, pemeriksaan pap smear secara rutin, hingga edukasi pola hidup sehat.

dr. Masliani menyampaikan bahwa kanker serviks masih menjadi salah satu penyebab kematian tertinggi bagi perempuan di Indonesia, namun dapat dicegah dengan deteksi dini dan penanganan yang tepat.

“Melalui talkshow ini, kami ingin mendorong perempuan di Banua khususnya di Tanah Bumbu untuk lebih peduli terhadap kesehatan reproduksi mereka,” ujar dr. Masliani.

Sementara itu, dr. Cokorda Bagus menekankan bahwa edukasi kepada masyarakat merupakan kunci utama dalam menurunkan angka kasus kanker serviks di daerah.